Selasa, 04 Maret 2014

Psikologi Pendidikan


Sejarah dan Ruang Lingkup Psikologi Pendidikan
I.          Defenisi
Psikologi adalah studi ilmiah tentang perilaku dan proses mental. Psikologi Pendidikan ialah cabang ilmu psikologi yang berfokus pada cara memahami pengajaran dan lingkungan pendidikan.  Pengajaran ialah proses pendidikan yanag sebelumnya direncanakan dan diarahkan untuk mencapai tujuan untuk mempermudah belajar. Pembelajaran ialah proses interaksi peserta didik dengan pendidik.
II.     Sejarah
Bidang psikologi Pendidikan didirikan sebalum awal abad ke- 20. Ada tiga perintis  psikologi pendidikan yang terkemuka yakni : William James, John Dewey, dan E.L. Throndike
William James
Dia menegaskan pentingnya mempelajari proses belejar dan mengajardikelas guna meningkatkan mutu pendidikan. Salah rekomendasinya adalah mulai mengajar pada titik yang sedikit lebih tinggi di atas tingkat pengetahuan dan pemahaman anak degan tujuan untuk memeperluas cakrawala pemikiran anak.
John Dewey
Ide penting dari Dewey pertama, dari Dewey kita mendapat pandangan tentang anak sebagai belajar aktif (active learner) . Menurut Dewey anak-anak akan belajar dengan lebih baik jika mereka aktif. Kedua, dari Dewey anak secara keseluruhan dan memperkuat kemampuan anak untuk beradaptasi dengan lingkungannya. Dewey percaya bahwa anak-anak seharusnya tdak hanya mendapat pelajaran akademik saja, tetapi juga harus diajari cara berpikir  dan beradaptasi dengan dunia di luar sekolah. Ketiga, semua anak-anak berhak mendapat pendidkan yang selayaknya.

Edward Lee Throndike (1874-1949)
Throndike berpendapat bahwa salah satu tugas pendidik di sekolah yang paling penting adalah menanamkan keahlian penalaran anak. Throndike sangat ahli dalam melakukan studi belajar fdan mengajar secara ilmiah(Beatty, 1998). Throndike mengajukan gagasan bahwa psikologi pendidikan harus basis ilmiah dan harus berfokus pada pengukuran.
Cara Mengajar Yang Efektif
Mengajar adalah hal yang kompleks dan karena murid-murid itu bervariasi, maka tidak ada cara tunggal untuk mengajar yang efektif untuk semua hal. Hal ini membutuhkan dua hal utama:1.Pengetahuan dan keahlian profesional ,2.Komitmen dan Motivasi
1. Pengetahuan dan keahlian profesional
Guru yang efektif memiliki strategi pengajaran yang baik dan di dukung oleh metode penetapan tujuan, rancangan pengajaran, dan manajemen kelas. Guru yang efektif punya strategi yang baik untuk memotivasi murid agar mau belajar ( Boekaerts, Pintrich dan Zeidner, 2000; Stipek, 2002). Para ahli psikologi pendidikan semakin percaya bahwa motivasi ini paling baik didorong dengan memberi kesempatan murid untuk belajar di dunia nyata, agar setiap murid berkesempatan menemui sesuatu yang bar dan sulit (Brophy, 1998). Guru yang baik tahu bahwa murid termotivasi saat mereka bisa memilih sesuatu yang sesuai dengan minatnya. Keahlian berkomunikasi sangat diperlukan saat mengajar. Keahlian komunikasi bukan hanya penting untuk mengajar. Tetapi juga untuk berinteraksi dengan orang tua siswa.
2. Komitmen dan Motivasi
Menjadi guru yang efektif juga membutuhkan komitmen dan motivasi. Semakin baik Anda menjadi guru, semakin berharga pekerjaan Anda. Danjika semakin dihormati dan sukses di mata murid , maka anda akan semakin bertambah komitmen anda..